You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kadis Pertamanan Janji Bersihkan Taman dari Sampah
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Kadis Pertamanan akan Kerahkan Polsus Jaga Taman

Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI, Ratna Dyah Kurniati berjanji segera merapikan sekaligus membersihkan taman-taman di ibu kota dari sampah.

Kalau malam kita akan terangi lampu jadi tidak ada lagi orang-orang yang pacaran. Nanti juga ada yang menjaga taman. Ada polsusnya

Bahkan, untuk menjaga taman di ibu kota tetap bersih maupun meminimalisir tindakan menyimpang dari para pengunjung, dirinya siap mengerahkan polisi khusus (Polsus) serta menambahkan lampu penerangan.

Taman-taman kota yang selama ini dianggap kotor juga akan dikembalikan ke fungsi semula sebagai paru-paru kota, tempat rekreasi warga  dan juga daerah resapan air.

Ini PR Ahok untuk Pejabat Baru

"Ke depannya kita akan rapikan taman-taman. Kita jamin taman di Jakarta akan bersih d‎an kita kembalikan citra taman yang selama ini dianggap kotor," katanya usai dilantik Gubernur DKI Jakarta, Balaikota, Jumat (3/7).

Menurut Mantan Kepala Bidang Taman Kota Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI ini segera mengangkut sampah-sampah di seluruh wilayah ibu kota supaya menjadi lebih bersih, nyaman dan indah sesuai visi misi dari Gubernur DKI.

‎"Sesuai visi mis Pak Gubernur, kita akan buat Jakarta lebih modern, tertata rapi, sejuk dan nyaman," tuturnya.

Ratna juga berencana membangun lima taman kota di lima wilayah DKI. Bersama dengan itu, taman-taman di pemukiman warga dan jalur hijau akan ditata dan dilakukan penyulaman.

"Kalau malam kita akan terangi lampu jadi tidak ada lagi orang-orang yang pacaran. Nanti juga ada yang menjaga taman. Ada polsusnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4283 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1702 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1632 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik